Kebijakan pengembalian kami memungkinkan produk yang telah dibeli dapat dikembalikan, termasuk pilihan untuk pengembalian dana seluruhnya atau penggantian produk. Namun kami juga memerlukan beberapa hal untuk memproses pengembalian barang tersebut.
Barang yang sudah dipesan dan dibeli dapat dikembalikan apabila:
Mengalami kerusakan fisik/cacat
Dalam hal ini kerusakan yang disebabkan karena dari produknya sendiri dalam artian tidak pernah Anda pakai sebelumnya.
Sebagai contoh: Anda membeli atau memesan, setelah barang sampai tujuan, ternyata barang tidak berfungsi (mati) maka itu dapat dikembalikan dan kami akan menggantinya dengan yang baru.
Apabila produknya sudah digunakan oleh Anda setelah proses pembelian dan kemudian mengalami kerusakan, maka itu bukanlah tanggung jawab kami, dan tidak dapat dikembalikan.
Kesalahan dalam pengiriman barang
Dalam hal Produk yang diterima tidak sama dengan Produk yang dipesan, maka Produk tersebut dapat dikembalikan dan kami akan mengirimkan kembali Produk yang dipesan.
Persyaratan umum untuk pengembalian barang diantaranya yaitu sebagai berikut:
1. Pengembalian produk atau barang dapat dilakukan dan diperbolehkan dalam selang waktu 14 hari dari tanggal pengiriman. Apabila melebihi batas waktu maka barang tidak dapat dikembalikan dan kami tidak bertanggung jawab dengan hal tersebut.
2. Anda mempunyai bukti terhadap pembelian yang telah dilakukan (nomor pesanan, faktur pembelian, catatan pengiriman, dan pernyataan dari bank)
3. Barang belum digunakan sebelumnya. Barang dianggap telah digunakan apabila:
3.1 Barang tersebut tidak dalam kondisi yang baru seperti rusaknya segel dan lain sebagainya yang terdapat pada produk
3.2. Tidak dikembalikan dalam keadaan yang utuh dengan kemasan asli bersama dengan semua aksesoris didalamnya termasuk apabila ada buku panduan, kartu garansi sertifikat keaslian termasuk juga apabila ada hadiah gratis semuanya harus dikembalikan dengan utuh kepada kami.
3.3. Apabila segel telah terbuka ataupun kemasan berarti produk telah mengalami kerusakan.
4. Barang yang dikembalikan jika rusak. Barang dianggap rusak apabila:
4.1 Produk mengalami kerusakan pada saat proses pengiriman
4.2 Produk tidak berfungsi sesuai dengan penjelasan dalam spesifikasi dari pabrik
4.3 Produk tidak sesuai dengan spesifikasi, deskripsi, dan gambaran yang tertera di website.